Skip to main content

Si Anak Cahaya, Karya Terbaru Tere Liye Rilis


Sebelum kita masuk ke bagian dua dari kegiatan bedah buku Tere Liye awal Desember lalu, sesuai janji saya akan sedikit memberikan spoiler tentang novel terbaru Tere Liye yang baru saja diluncurkan.
-
Desember 2018, novel terbaru Tere Liye rilis dengan judul Si Anak Cahaya. Si Anak Cahaya merupakan buku ke lima dari serial anak-anak Mamak. Jadi dengan keluarnya buku kelima sekaligus re-cover seluruh serial anak-anak Mamak dari buku satu sampai empat dan judul yang berubah pula. Si Anak Spesial, Burlian; Si Anak Pintar, Pukat; Si Anak Pemberani, Eliana; Si Anak Kuat, Amelia; Si Anak Cahaya, adalah cerita tentang Ibunya. Berbarengan dengan dirilisnya serial ini maka ke depan serial ini masih akan berlanjut.
-
Kembali ke dua novel yang akan dibahas yakni Tentang Kamu dan Rindu. Kedua buku ini bisa dikatakan mirip. Rindu bergenre sejarah. Sebelum dikirim penerbit, awalnya Rindu memiliki judul asli yaitu 12.000 kilometer. Diberi judul Rindu karena nanti kalau judulnya 12.000 kilometer yang ada itu novel masuknya ke deretan buku geografi, bukan jadi novel. (apa gak ngakak semua coba audience pas beliau ngomong ini).
Tere Liye memilih sajak sebagai pengisi bagian belakang cover novel Rindu dan tentang Kamu karena sudah kapok dengan menggunakan sinopsis cerita dan endorsement dari penulis tenar/orang-orang penting lainnya. Alasan lainnya yaitu karena generasi muda saat ini cenderung mudah memahami sajak ki muda saat ini cenderung mudah memahami sajak karena terkesan puitis dan ngena gitu deh. Hehehe…
Rindu merupakan satu-satunya novel sejarah pertama yang membukukan secara lengkap kisah perjalanan haji menggunakan kapal. Isi dari novel Rindu adalah tentang 5 pertanyaan dan 5 jawaban yang diwakili oleh 5 tokoh/karakter.
Tentang Kamu, mengangkat genre biografi. Dengan tebal kurang lebih 500 halaman, novel ini terbilang unik karena menceritakan tentang kisah seseorang dari lahir sampai meninggal yang diungkapkan melalui tokoh utama dalam novel ini. walaupun genre biografi biasanya sangat membosankan, Bang Tere menyajikan kisahnya dalam versi berbeda yakni cerita dalam cerita. Cerita Sri Ningsih yang diceritakan oleh Zaman Zulkarnain.
-   
Semoga tulisan ini cukup mewakili rasa penasaran kalian terhadap sosok Tere Liye terkhusus karya-karya beliau ya. Sekian.

end of Part 2/2

Comments

Popular posts from this blog

Kuliah sebagai Wadah Penggali Ilmu Pengetahuan

Membayangkan bagaimana merasakan panasnya bangku perkuliahan kini telah saya rasakan. Ada rasa bangga, haru, bersyukur, beban, semua rasa jadi satu saat pertama kali menduduki bangku perkuliahan. Penyesuaian pun pastilah hal yang wajib hukumnya jika kita memasuki tempat dan lingkungan yang baru. Jika ada yang bertanya apakah ada perbedaan antara saat mengenakan putih abu-abu dengan mengenakan pakaian bebas pantas? Tentu saja ada.  Harus lebih komunikatif, di bangku perkuliahan tidak ada bel berbunyi saat jam akan dimulai ataupun saat usai layaknya zaman SMA dulu dan lain sebagainya. Tetapi banyak pula kesamaannya. Diantaranya belajar dengan dibimbing oleh seorang pengajar dan pendidik yang disebut Dosen, Belajarnya mulai pagi sampai sore, tugas menumpuk, kegiatan organisasi dalam/luar kampus juga menunggu, dan masih banyak lagi yang sulit untuk dijabarkan satu per satu.  Yang namanya kuliah tetaplah sama seperti jenjang pendidikan sebelumnya yakni menuntut ilmu. Karena ilmu

7 Cara Pilih Tempat Magang yang 'klik' versi Mahasiswa Teknik Kimia

Lokasi: AKAMIGAS- Puslitbang Cepu Setelah kurang lebih satu semester vakum di dunia tulis menulis karena bingung cari topik yang sesuai buat kalian semua. Bisa dibilang tema kali ini bakalan lebih menjurus buat kalian yang ada di teknik kimia. Jujur saja kalo saya dulu juga sempat merasakan hal yang sama seperti kalian apalagi pada saat ditanya "ntar mau magang di mana buat semester depan? Sudah ada pegangan belum?" Atau mungkin "magang nya anak tekkim itu bagusnya dimana sih? Susah gak?" Nah, kali ini saya akan share tentang persiapan nyari tempat magang dan bagaimana pertimbangan buat masuk ke industri yang kalian inginkan. Ready? Let's begin!         1. Prioritas/Goal dalam melaksanakan Magang Ini hal mendasar sebelum kamu menghadapi magang. Untuk mahasiswa seperti saya yang menempuh pendidikan Strata 1 Terapan di institusi berbasis vokasi (Politeknik), sudah menjadi rahasia umum jika 70% nilai di semester 6 sepenuhnya